Daftar Isi
- 1 Berikut List Anime Gore Terbaik :
- 1.1 1. Elfen Lied
- 1.2 Read More
- 1.3 2. Corpse Party
- 1.4 3. Genocyber
- 1.5 4. Blood C
- 1.6 5. Higurashi no Naku Koro ni
- 1.7 6. Tokyo Ghoul
- 1.8 7. Mirai Nikki
- 1.9 8. Kiseijuu Sei no Kakuritsu
- 1.10 9. Kisseiju Koutetsujou no Kabaneri
- 1.11 10. Highschool of The Dead
- 1.12 11. Another
- 1.13 12. Experimen Lain
- 1.14 13. Gakkou Gurashi
- 1.15 14. HellSing
- 1.16 15. Shinsekai Yori
- 1.17 16. Tasogare Otome x Amnesia
- 1.18 17. Kara no Kyokai
- 1.19 18. Deadman Wonderland
- 1.20 20. Perfect Blue
- 1.21 21. Umineko no Naru Koro ni
- 1.22 22. Gyo Tokyo Fish Attack
- 1.23 23. Monster
- 1.24 24. Jogoku Shoujo
- 1.25 25. Shiki
- 1.26 26. Higurashi no Karu Koroni
- 1.27 27. Kagewani
- 1.28 28. Shigurui
Anime Gore Terbaik yang akan saya rekomendasikan kepada kalian memang yang terbaik yang pernah saya tonton. Anime Gore merupakan sebuah anime yang berisi adegan keluarnya darah, perkelahian yang berujung pada kematian, keluarnya bagian isi perut, dan adegan yang sadis lainnya. Untuk Rekomendasi Anime lainnya bisa kalian kunjungi Disini.
Berikut List Anime Gore Terbaik :
1. Elfen Lied
2. Corpse Party

3. Genocyber
4. Blood C
5. Higurashi no Naku Koro ni
6. Tokyo Ghoul
7. Mirai Nikki
8. Kiseijuu Sei no Kakuritsu
9. Kisseiju Koutetsujou no Kabaneri
Anime ini menceritakan tentang perjuangan para karakter utama dalam bertahan hidup dan juga menyelamatkan nyawa yang tersisa.
10. Highschool of The Dead
Tidak beda jauh dengan anime Koutetsujou no Kabaneri, anime ini juga menceritakan tentang perjuangan orang orang untuk bertahan hidup dari wabah mayat hidup. Namun perbedaan-nya adalah wabah yang menyebar dan mengacau pada anime ini terjadi pada masa modern dan berlatar utama disekolah dengan para karakter utama yang juga masih pelajar.
Namun tidak perlu khawatir, anime ini masih berada pada level semi gore, karena banyak adegan yang hanya memperlihatkan darah.
11. Another
Another menceritakan tentang misteri kutukan 3-3 dan Mei Misaki yang misterius akan membuat kamu penasaran. Kematian-kematian kreatif dari beberapa korban, seperti tewas karena ter tancap dengan payung, dan mati oleh belahan kaca akan menjadi sebuah sensasi yang membuat bulu tangan kamu merinding.
Koichi Sakakibara pindah ke kelas 3-3 SMP Yomiyama tanpa mengetahui kutukan yang menghantui tempat itu sejak Tahun 1972. Saat kutukan itu mulai bangkit lagi, semua siswa 3-3 pun di bayang-bayangi oleh kematian dalam setiap langkah mereka.
12. Experimen Lain
Anime ini menceritakan tentang cerita Iwakura Lain, gadis yang sangat tertutup bersamaan diwaktu dimana Wired, jaringan social yang sedang populer. Suatu hari, teman kelas Lain menerima pesan Spam berisi konten aneh. Lain kemudian diminta oleh temannya untuk mengecek pesan Spam dirumahnya.
Tak tahu apa itu Wired, Lain memeriksa kotak pesan Spam dan mendapati pesan yang dikirim oleh temannya sendiri bernama Chisa Yomoda, anehnya ternyata Chisa ini sudah mati. Chisa sendiri bilang ia tak mati, ia terpisah dari tubuhnya dan terperangkap di dunia visual bernama Wired.
13. Gakkou Gurashi
Gakkou Gurashi menceritakan tentang Yuki Takeya yang mengikuti klub kehidupan sekolah karena rasa cinta terhadap sekolahnya.
Bersama dengan ketiga temannya, Kurumi, Rii-chan, dan Miki, mereka menjalani berbagai macam aktivitas sekolah, sambil bertahan hidup dari bencana zombie yang sedang terjadi di sekitar mereka.
14. HellSing
Tau Karakter Alucard yang sudah dirillis pada beberapa game sebagai karakter pilihan untuk dimaikan para player? karakter itu berasal dari sekuel berjudul Hellsing. Dan anime ini menceritakan tentang sebuah organisasi rahasia yang dibentuk untuk membasmi para vampir yang telah beratus tahun beroprasi dibawah pemerintahan kerajaan Inggris.
Keluarga Hellsing memiliki senjata rahasia dalam membasmi para vampir yaitu seorang vampir keturunan pertama dan merupakan vampir terkuat yang pernah tercipta. Dia adalah Alucard, vampir yang pernah di kalahkan oleh Van Hellsing dimasa lalu dan kemudian mengabdi pada keluarga Hellsing.
15. Shinsekai Yori
Di-jepang terciptalah sebuah Utopia. Sang protagonis, Saki Watanabe tinggal di sebuah desa sederhana yang tertutup dari dunia luar. dunianya dikuasai oleh para orang yang memiliki kekuatan dewa (Juryoku) yang berupa Psychokinesis.
Setelah akhirnya dia memperoleh kekuatan dewanya, Saki mulai masuk di Akademi Sage (Zenjin) untuk berlatih bersama 5 orang temannya: Satoru Asahina, Maria Akizuki, Mamoru Itou, Shun Aonuma, and Reiko Amano. Tidak semuanya terlihat seperti apa yang terlihat, karena di dalam desa yang merupakan Utopia semua orang terdapat gosip-gosip aneh mengenai kucing besar yang menculik anak-anak, dan beberapa siswa dari academi kadang menghilang begitu saja.
Dunia beserta sejarahnya yang ada terlihat begitu kelam dari apa yang sebenarnya terlihat dalam desa tersebat dan umat manusia sedang berada di ujung kehancuran
16. Tasogare Otome x Amnesia
Anime ini menceritakan tentang Akademi Seikyou, selama 60 tahun, telah dihantui oleh hantu yang dikenal sebagai Yuuko, seorang wanita muda yang meninggal secara misterius di basement gedung sekolah tua.
Tanpa memori hidup atau kematiannya, Yuuko mendirikan Klub Investigasi Supranatural yang bertujuan untuk mencari jawaban. Teiichi Niiya adalah laki – laki yang bisa melihat Yuuko dan juga di percaya Yuuko untuk mencari jawaban atas kematiannya.
17. Kara no Kyokai
Di sebuah kota tempat Shiki tinggal, terjadi serentetan kasus bunuh diri siswi misterius. Motif dan apakah ini termasuk murni bunuh diri masih misterius. Gadis-gadis yang bunuh diri itu, tida ada korelasi sama sekali, akan tetapi mereka semua bunuh diri di tempat yang sama, yaitu Gedung Gedung Fujou, gedung pencakar langit yang akan segera dibongkar. Sementara itu, Mikiya, mengalami koma setelah mendekat ke Gedung Fujou tersebut.
Kemudian Shiki pergi ke Gedung Fujou sendirian untuk menyelamatkan Mikiya. Di gedung itu, Shiki bertemu dengan Kirie Fujou. Penyebab gadis-gadis bunuh diri dan juga komanya Mikiya adalah karena perbuatan Kirie.
Kirie mengalami penyakit aneh yang tidak dapat sembuh. Lalu, dia membayangkan dirinya terbang ke atas langit, dari situlah jiwanya terpisah dari jasadnya.
18. Deadman Wonderland
Anime ini sangatlah seru dari segi alur cerita, berlatar tempat di penjara, anime ini menceritakan tentang Igarashi Ganta berniat untuk liburan bersama teman-teman sekelasnya untuk pergi ke sebuah taman hiburan bernama Deadman Wonderland.
Namun di sekolah, ketika Ganta dan teman-temannya sedang belajar, muncul seorang berbaju merah (Akai Ogoto, Pria Merah) dari jendela kelas. Ganta kaget karena kelasnya berada di lantai 3. Tiba-tiba, pria merah tersebut menyerang kelas Ganta dan mengakibatkan semua temannya mati kecuali dirinya sendiri. Pria merah tersebut lantas menanamkan sebongkah batu di dada Ganta.
Ketika Ganta sadar, dirinya langsung difitnah karena tuduhan membunuh teman-teman sekelasnya. Ganta lantas dijatuhi hukuman mati. Namun dirinya dibawa terlebih dahulu ke Deadman Wonderland. Sebuah penjara milik pribadi dimana para tahanan mempertunjukkan sirkus. Penjara ini juga sekaligus wahana taman bermain untuk umum dimana masyarakat boleh masuk dan menonton hiburan.
Ganta yang tidak terima masuk penjara lantas berupaya untuk kabur dari Deadman Wonderland. Namun, ia harus bertemu masalah yang tidak terduga. Apalagi ia adalah seorang tahanan spesial yang diharuskan ikut permainan spesial yang hanya tahanan rahasia yang boleh ikut. Permainan bernama “Carnival Corpse” dimana hanya “Deadman” yang boleh mengikutinya!.
20. Perfect Blue
Anime Perfect Blue menceritakan tentang Kirigoe Mima, perempuan yang ingin bernyanyi untuk semua orang, ia memasukan dirinya kedalam grup idol yang bernama CHAM! namun tiba suatu saat ia mengakhiri karirnya dan berganti profesi menjadi seorang artis perfilm-an.
Para fans berat Mima yang mendengar keputusan itu merasa kecewa dan shock terhadap Mima, ada salah satu penguntit yang sangat ingin Mima kembali dengan idol grupnya, penguntit ini mengirim FAX, membuat diary di internet, dan juga meneror orang-orang yang telah mengubah Mima menjadi seorang artis.
21. Umineko no Naru Koro ni
Cerita berfokus pada delapan belas orang yang ada di sebuah pulau kecil bernama Rokkenjima, yang 11 orang diantaranya merupakan sebuah keluarga besar (keluarga Ushiromiya) yang sedang mendiskusikan tentang harta warisan sang kepala keluarga, Kinzo Ushiromiya, yang telah mendekati kematian. 6 orang lainnya merupakan pelayan dan dokter pribadi Kinzo.
22. Gyo Tokyo Fish Attack
Pada suatu waktu ada bau busuk dari Okinawa, dan itu bukan berasal dari alam sebelum Kaori dan teman-temannya menyadari kalau bau itu berasa dari ikan yang sudah mati dan berjalan keluar dari laut.
Ikan itu menyatu dengan kaki dari besi dan terinfeksi dengan bakteri yang diciptakan manusia sebagai salah satu senjata dengan sumber yang tidak diketahui. Setelah kejadian yang menimpa Tadashi, Kaori menemukan dirinya berada di dunia baru yang mirip dengan dunia lamanya tapi, ditambah dengan bau kematian.
23. Monster
Anime berjudul Monster ini menceritakan tentang seorang dokter Jepang bernama Dr. Kenzo Tenma yang sedang bekerja di Dusseldorf, Jerman tahun 1980-an. Ia sangat membenci system politik yang berjalan di rumah sakitnya dengan memperlakukan pasien tak semestinya.
Si kembar cilik bernama Johan & Anna Liebert dilarikan ke rumah sakit tempat Dr. Tenma bekerja. Johan menderita luka pada bagian kepala dan Anna terus menyebut hal-hal tentang pembunuhan. Dr. Tenma adalah satu-satunya dokter yang dapat mengatasi luka johan, sayangnya diwaktu yang bersamaan seorang politikus juga membutuhkan Dr. Tenma.
Dr. Tenma lebih memilih Johan dan berhasil menyembuhkannya, politikus tadi yang memerlukan tindakan operasi akhirnya meninggal.
Oleh karena itu, Dr. Tenma kehilangan pekerjaannya. Sembilan tahun telah berlalu, seorang criminal tertabrak mobil dan mengatakan sesuatu tentang “Monster”. Karena penasaran, Dr. Tenma menyelidiki lebih dalam dan sekali lagi bertemu Johan dengan kondisi berbeda.
24. Jogoku Shoujo
Anime Jigoku Shoujo menceritakan tentang Hell Link, situs neraka yang bisa diakses dimalam hari, tepatnya tengah malam. Situs tersebut dikunjungi oleh orang-orang yang mempunyai dendam kepada seseorang, orang tersebut bisa mengirim orang yang mereka tak suka ke neraka melalui situs tersebut.
Enma Ai, gadis yang datang neraka untuk menyeret daftar nama yang terdaftar disitus tersebut. Biasanya Enma Ai akan muncul setelah SMS misterius yang membuat layar hp menjadi merah datang.
25. Shiki
Anime ini menceritakan tentang keluarga yang baru pindah ke desa kecil bernama Satoba. Keluarga Kirishiki pindah ke sebuah Mansion tua dan sudah lama tak dihuni. Di waktu bersamaan saat keluarga tersebut tiba di desa itu, kejadian aneh terjadi dimana satu persatu warga desa terkena penyakit misterius.
Dr. Ozaki, seorang dokter terampil di desa tersebut berkata tak ada yang serius dari gejala-gejala penyakit tersebut, tapi nyatanya orang yang terkena wabah penyakit tersebut mati dalam beberapa hari. Semuanya mulai terungkap saat keberadaan vampire muncul.
26. Higurashi no Karu Koroni
Anime ini menceritakan tentang desa Hinamizawa pada tahun 1983, Keiichi Maebara merupakan murid pindahan di sekolah yang sedikit siswa disana.
Watanagashi, festival tahunan yang diadakan di desa tersebut dan lagi-lagi, keanehan saat festival tersebut berlansung kembali terjadi dimana akan ada orang yang mati dan menghilang.
27. Kagewani
Anime Gore Terbaik berikutnya adalah Kagewani. Anime unik berjudul Kagewani ini menceritakan tentang Banba Sousuke, seorang ahli (Ilmuan) Kyou’ou Science University yang terlibat dalam interaksi dengan mahkluk astral yang tak diketahui sebelumnya.
Sosok tersebut tak bersahabat dengan manusia, bahkan pernah membunuh siapa saja yang baku kontak dengannya. Karena ia seorang ilmuan, ia ingin meneliti sosok yang pernah masuk dimasa lalunya itu, mahkluk itu disebut Kagewani.
28. Shigurui
Anime Gore Terbaik selanjutnya ialah Shigurui. Anime ini bercerita tentang dua orang bushi, Fujiki Gennosuke dan Seigen Irako yang memilih jalan hidup yang berbeda. Satu menjadi seorang samurai sejati, sedangkan yang lain menjadi bushi yang berani menantang standard perilaku samurai.
Dua-duanya punya alasan, dan entah mengapa aku merasa bahwa mereka berdua sama-sama terhormat. Melihat keduanya entah mengapa aku teringat pada Mori Ranmaru dan Akechi Mitsuhide, yang keduanya adalah asisten Oda Nobunaga.
Banyak orang Jepang yang memandang kesetiaan lebih tinggi daripada kebenaran sehingga mereka melihat Akechi Mitsuhide dan Irako Seigen (tokoh antagonis dalam komik Shigurui)salah. tapi karena saya orang Jawa yang mementingkan kebenaran sebagai hal yang harus dijunjung tinggi, saya rasa kesetiaan pada kebatilan adalah kebatilan itu sendiri.
Demikian Rekomendasi Anime Gore Terbaik dari saya. Bila Anime Gore kesayangan kalian tidak masuk dalam list silahkan kalian tulis di kolom komentar. Sekian Terima Kasih.
Image Source by Google.